Dampak Pembangunan Jalan Poros Desa Pada Pertumbuhan Ekonomi Warga
ARYA-MEDIA | NGAWI – Memasuki akhir tahun 2020, Desa Kiyonten Kecamatan Kasreman Kabupaten Ngawi Jawa Timur, melaksanakan pavingisasi jalan poros desa. Proyel yang bersumber dari Bantuan Keuangan Sarana Prasarana (BK SARPRAS) Tahun 2020, dikerjakan oleh masyarakat desa setempat melalui program Padat Karya Tunai (PKT), Senin (28/12/2020).
Informasi yang dihimpun, pada masa pandemic covid-19 saat ini, program PKT pelaksanaan proyek pembangunan tersebut sangat bermanfaat bagi masyarakat Desa Kiyoten dalam upaya menumbuhkan perekonomian.
Kepala Desa Kiyoten, Sunardi mengatakan, pelaksanaan pembangunan jalan poros tersebut, dapat berdampak bagi masyarakat sekitar dalam menumbuhkan perekonomian.
“Dengan program PKT, diharapkan masyarakat dapat tambahan penghasilan. Apalagi pandemi saat ini berdampak pada penghasilan, sehingga pertumbuhan ekonomi tetap berjalan,” kata Sunardi, Senin (28/12).
Dijelaskan Kepala Desa, pembangunan pavingisasi jalan poros di Desa Kiyonten Kecamatan Kasreman Ngawi, memiliki volume 3,8 X 300 meter dengan anggaran biaya Rp.250.000.000.
“Semoga dapat bermanfaat bagi masyarakat Dusun Kiyonten dan sekitarnya, sehingga dapat menunjang kelancaran perekonomian masyarakat,” jelasnya. (Endik/Ren)
773 total views, 9 views today